BLOGGER TEMPLATES - TWITTER BACKGROUNDS

Jumat, 21 November 2008

Ketika Aku Menjadi Seorang Guru

Menjadi guru memang bukanlah cita – citaku. Tetapi bagiku guru itu adalah sosok yang senantiasa memberikan apa arti hidup ini. Mereka selalu mengingatkan kita apabila kita keluar dari jalur kehidupan. Tapi seringkali kita malah mengabaikan nasihat – nasihat dari mereka. Sebenarnya bila kita meresapi apa yang mereka katakan, kita akan tersadar bahwa sesungguhnya apa yang mereka katakan adalah semata – mata untuk kebaikan kita.

Bila suatu saat aku ditakdirkan menjadi seorang guru, maka yang paling pertama, aku akan mengingat guru – guru yang telah mengajarku dulu. Mengapa demikian? Karena dengan begitu, aku akan tahu bagaimana harus menentukan sikap pada murid yang berbeda – beda wataknya. Terus aku pun akan banyak – banyak bercermin pada diriku dan senantiasa menerima kritikan – kritikan dari para muridku.

Guru itu tidaklah selalu menjadi yang paling benar, karena tetap walaupun guru itu harus dihormati, guru juga harus menghargai para muridnya. Karena berdasarkan pengamatan langsung dilapangan, hampir 80% guru yang tidak dihormati itu adalah guru yang meremehkan murid – muridnya, senantiasa merasa paling benar dan punya kekuasaan. Maka tidaklah aku ingin menjadi guru seperti itu.

Guru harus senantiasa menjadi suri tauladan bagi para anak didiknya. Karena biasanya orang menilai seseorang itu dengan melihat gurunya terdahulu, apakah orang menjadi sukses atau menjadi gagal. Bagi para guru tentulah kebahagian yang paling besar adalah ketika melihat anak didiknya sukses dan menjadi orang yang berhasil guna.

Mungkin bagiku tulisan ini bukan hanya sebatas bayanganku ketika menjadi seorang guru, melainkan juga sebagai saran bagi para guru dari salah satu anak didiknya.

Pesan khusus bagi para guru dimanapun kalian berada dari salah satu anak didiknya
“JANGANLAH MELUPAKAN APA ARTI GURU SESUNGGUHNYA”

Salam Hangat Untuk Para Guruku
“Tetaplah Berjuang Untuk Senantiasa Menjadikan Murid – muridnya Sukses Dikemudian Hari” Amiiin….!!!

0 komentar: